top of page
Writer's pictureThe Shampoo Lounge

12 Cara Mengatasi Rambut Rontok Secara Alami



Memiliki rambut rontok bisa sangat menyebalkan karena dapat mengganggu kenyamanan dan merusak penampilan. Ada beragam kondisi yang bisa menjadi penyebab rambut rontok, mulai dari kurang asupan gizi, perubahan hormon, efek samping obat, stres, faktor usia, termasuk kebiasaan buruk.

Beruntungnya, kini sudah tersedia banyak cara yang bisa dijajal untuk menangani masalah tersebut.

Jika masih ragu menggunakan produk-produk perawatan rambut kimiawi, Anda bisa saja mencoba cara mengatasi rambut rontok secara alami. Berikut ini beberapa di antaranya:


1. Oleskan gel lidah buaya


Melansir Buku Beauty Clopedia: 110 Rahasia Cantik Alami (2019) oleh ©Go Dok, lidah buaya terbukti mengandung vitamin dan mineral yang berkhasiat untuk menghitamkan helaian rambut, merangsang pertumbuhan rambut baru, sekaligus memperbaiki jaringan rambut yang rusak.

Oleh karenanya, jangan ragu lagi untuk mengoleskan gel lidah buaya ke kulit kepala minimal 2 kali dalam seminggu sebagai cara mengatasi rambut rontok.


2. Gunakan teh hijau & daun seledri

Kombinasi the hijau dan seledri dilaporkan mampu meredakan rambut rontok seketika.

Hal ini dikarenakan, dalam dua bahan tersebut terkandung senyawa antioksidan serta vitamin A dan vitamin B yang baik untuk menguatkan akar rambut.


3. Oleskan jus bawang merah dan bawang putih

Jika tahan dengan baunya, Anda bisa memanfaatkan jus bawang merah dan bawang putih untuk mengatasi rambut rontok.

Seperti dilansir dari The Journal of Dermatology, rambut rontok dapat dicegah dan diatasi dengan rajin mengaplikasikan jus bawang ke kulit kepala setidaknya 2 kali seminggu.

Jus bawang telah terbukti berhasil mengobati alopecia areata yang tidak merata dengan meningkatkan pertumbuhan rambut.


4. Oleskan minyak kelapa

Melansir Health Line, minyak kelapa mengandung asam lemak yang dapat menembus ke dalam batang rambut dan mengurangi kehilangan protein dari rambut.

Minyak kelapa bisa digunakan sebelum atau sesudah keramas, tergantung jenis rambut masing-masing orang.

Jika rambut cenderung berminyak, Anda bisa melakukan perawatan minyak kelapa sehari atau beberapa jam sebelum keramas.

Pijatkan minyak kelapa ke kulit kepala dan seluruh rambut Anda.

Jika rambut Anda kering, Anda bisa menggunakan minyak kelapa sebagai perawatan tanpa bilas.

Terkait manfaat minyak kelapa untuk mengatasi rambut rontok, sebenarnya masih perlu ada lebih banyak penelitian mengenai minyak kelapa sebagai pendorong pertumbuhan rambut.

Tetapi, minyak kelapa ini telah terbukti dapat meningkatkan kesehatan dan kilau rambut dan telah digunakan selama berabad-abad.


5. Oleskan minyak zaitun

Minyak zaitun dapat membantu mengatasi rambut rontok karena mengandung banyak vitamin dan mineral yang dibutuhkan untuk kesehatan rambut seperti, vitamin A, vitamin C, vitamin D, vitamin E, vitamin K, zat besi dan kalsium.

Cara mengatasi rambut rontok dengan minyak zaitun, yakni:

  • Usapkan minyak zaitun pada kulit kepala dan rambut secara merata

  • Pijat dengan lembut, lalu diamkan selama setengah jam

  • Setelah itu, bersihkan dengan menggunakan shampoo seperti keramas biasa

  • Lakukan setiap hari secara teratur untuk mendapatkan hasil yang maksimal


6. Oleskan yogurt

Yogurt dapat membantu mengatasi rambut rontok karena mengandung kalsium, vitamin D, kalium dan protein yang bisa memberi nutrisi dan menguatkan akar rambut. Berikut cara mengatasi rambut rontok dengan yogurt:

  • Oleskan yogurt tawar (tanpa tambahan gula atau rasa) ke seluruh permukaan rambut sambil memijat kepala seperti sedang creambath

  • Biarkan selama 5 menit

  • Kemudian bersihkan rambut dengan shampoo dan air bersih


7. Oleskan minyak rosemary

Rosemary adalah salah satu minyak esensial yang dilaporkan dapat meningkatkan pertumbuhan rambut dan mengurangi rambut rontok.

Pasalnya, minyak rosemary bisa merangsang pertumbuhan rambut baru dan dapat digunakan untuk mengobati alopecia androgenetik.

Cara mengatasi rambut rontok dengan minyak rosemary, yakni:

Campurkan beberapa tetes minyak rosemary ke dalam minyak pembawa dan pijatkan ke rambut dan kulit kepala Anda sebelum dibilas

Lakukan ini beberapa kali seminggu untuk hasil yang lebih maksimal

Anda juga bisa menambahkan beberapa tetes minyak rosemary ke dalam sampo dan kondisioner setiap hari

Terpenting, jangan coba gunakan minyak esensial rosemary langsung (tanpa dicampur) pada kulit karena efeknya lebih keras.


8. Minyak geranium

Anda dapat menggunakan minyak geranium untuk meningkatkan pertumbuhan rambut dan meningkatkan sirkulasi akar rambut.

Cara mengatasi rambut rontok dengan minyak geranium cukup mudah, yakni:

Campurkan saja beberapa tetes minyak ke dalam minyak pembawa

Oleskan ke rambut dan pijat-pijat

Anda juga bisa menambahkan beberapa tetes minyak geranium ke sampo dan kondisioner

Minyak geranium dilaporkan dapat membantu memperkuat, melembabkan, dan memulihkan rambut.


9. Gunakan sari lemon

Anda dapat menggunakan sari lemon segar atau minyak lemon untuk mengatasi rambut rontok karena dilaporkan dapat meningkatkan kualitas dan mendorong pertumbuhan rambut.

Air perasan lemon atau minyak lemon juga dapat membantu menjaga kesehatan kulit kepala.

Cara mengatasi rambut rontok dengan lemon, yakni:

Oleskan sari lemon segar ke kulit kepala dan rambut 15 menit sebelum keramas

Anda juga dapat menggunakan minyak esensial lemon yang diencerkan dalam minyak pembawa untuk dijadikan masker rambut

Sebelum menggunakananya, lebih baik Anda melakukan tes uji lebih dahulu untuk memeriksa kemungkinan efek samping yang akan terjadi


10. Konsumsi makanan sumber asam lemak omega

Mengonsumsi asam lemak omega dapat membantu Anda memperbaiki rambut dari dalam, karena mengandung nutrisi dan protein yang dibutuhkan.

Asam lemak omega dapat membantu sel-sel Anda bekerja dengan benar dan dapat meningkatkan kekebalan, sehingga menghasilkan kesehatan yang lebih baik secara keseluruhan.

Selain mengonsumsi makanan yang mengandung asam omega tinggi, Anda juga bisa menjajal suplemen yang mengandung bahan ini.

Mengonsumsi suplemen omega bersama dengan antioksidan dapat membantu meningkatkan kepadatan dan diameter rambut. Ini juga mengurangi kerontokan rambut.

Namun, sebelum mengonsumsi suplemen, Anda sebaiknya berkonsultasi dulu dengan dokter.


11. Konsumsi ginseng

Mengonsumsi gingseng dilaporkan dapat meningkatkan pertumbuhan rambut dengan merangsang folikel rambut.

Ginsenosides adalah komponen aktif ginseng dan dianggap bertanggung jawab atas efek positifnya pada rambut.


12. Konsumsi makanan yang mengandung protein tinggi

Melansir Medical News Today, sebuah studi pada 2017 menemukan bahwa beberapa partisipan yang mengalami kerontokan rambut memiliki asupan protein dan asam amino yang rendah.

Maka dari itu, konsumsi makanan yang mengandung protein tinggi dianjurkan sebagai cara mengatasi rambut rontok.

Namun, penelitian lebih lanjut masih diperlukan untuk memastikan apakah kekurangan protein dan asam amino memang berhubungan dengan rambut rontok.



Artikel di tulis oleh Irawan Sapto Adhi untuk Health Kompas







14 views0 comments

Comentarios


bottom of page